Selasa, 18 Juni 2013

Cara Membuat Shampoo Mobil

Dewasa ini kalau kita perhatikan di sekitar kita banyak sekali masyarakat yang mempunyai sepeda motor ataupun mobil. Ini adalah peluang bisnis sebab bagaimanapun juga mobil ataupun sepeda motor perlu dibersihkan dari kotoran-kotoran yang melekat.
Kalau kita perhatikan juga banyak terutama di kota-kota besar tempat-tempat pencucian sepeda motor umumnya dan pencucian mobil khususnya. Mereka sudah tahu pembersih yang tepat untuk sepeda motor ataupun mobil adalah shampoo. Bagi mereka yang tidak tahu bila menggunakan pembersih selain shampoo akan dapat merusak cat sepeda motor maupun cat mobil.

Untuk membersihkan/mencuci mobil atau sepeda motor tidaklah boleh memakai sabun sembarangan apa lagi menggunakan sabun colek atau deterjen, hal ini akan dapat merusak cat mobil atau sepeda motor anda. Mengapa? Karena didalam didalam pembuatan sabun colek atau deterjen terdapat soda api (NaOH) maupun bahan-bahan yang mengandung natrium (Na). Hal ini bisa kita rasakan sewaktu kita menggegam deterjen akan terasa panas ditangan. Ini membuktikan adanya reaksi bahan-bahan yang unsur Na dengan air (H2O) akan membentuk NaOH ( tangan kita ada unsur airnya) sehingga tangan kita akan terasa panas. Bahan kimia ini yang dapat merusak cat motor/mobil anda, cat akan terkikis menjadi pudar dan akhirnya menghilang, hal ini sering kita jumpai pada sepeda motor. Untuk itu sebaiknya gunakan SHAMPOO MOBIL saja.

Dalam pembuatan sampoo mobil tidak beda jauh dengan sabun cair, hanya beberapa bahan yang perlu ditambahkan yaitu gliserin dan foam booster (lihat materi pembuatan sabun cair). Fungsi dari gliserin sebagai pengkilap fungsinya sama seperti silikon sehingga tidak perlu lagi mengggunakan silikon. Foam booster berfungsi sebagai pembuat gelembung-gelembung kecil dan penambah busa.
Komposisi sampoo mobil :
  1. Texapon 1kg
  2. Sodium sulfat secukupnya
  3. Camperlan secukupnya
  4. Foam booster secukupnya
  5. Gliserin secukupnya
  6. EDTA 20 gram
  7. propilin glikol secukupnya
  8. Parfum secukupnya
  9. Pewarna secukupnya
  10. Air 10 liter
  11. Siap di kemas
Alat yang dibutuhkan : Ember, Gelas ukur plastik (literan), Gelas ukur kaca (cc), pengaduk kayu.
Cara Membuat sampoo mobil :
  1. Texapon +  sodium sulfat diaduk sampai memutih
  2. (1) + beri air sedikit demi sedikit sampai 6 liter
  3. (2) + camperlan aduk sampai mengental
  4. (3) + tambahkan lagi air 2 liter aduk sampai homogen
  5. (4) +  sodium sulfat aduk rata
  6. (5) + Foam booster aduk rata
  7. (6) + Gliserin aduk rata
  8. (7) + (EDTA larutkan dalam 100 ml) aduk rata
  9. (8) + air 1,9 liter aduk rata
  10. (9) + Pewarna aduk rata
  11. (10) + ( Parfum + Propilin glikol) aduk rata
  12. Siap dikemas
Analisa kegagalan sampoo mobil
Dalam pembuatan sampoo mobil kadang-kadang akan mengalami kegagalan. Hal ini bisa disebabkan oleh kesalahan cara membuatnya (prosedur) atau komposisi bahan. Prosedur diatas sudah cukup baik karena kami sudah melakukan riset-riset sebelumnya.
Jika urutan-urutan prosedur diatas ada dibalik hasilnya akan kurang baik sehingga hasil sampoo mobil vikositasnya rendah. Kegagalan pembuatan sampoo mobil bisa juga karena disebabkan oleh komposisi bahan, hal ini bisa kita atasi dengan mempelajari fungsi dari bahan-bahannya. Kami akan menyontohkan dalam pembuatan sampoo mobil
salah satunya menggunakan bahan sodium sulfat berlebih, ingat salah satu fungsi dari sodium sulfat adalah sebagai pengental tetapi jika sodium sulfat berlebih sampoo akan
encer.

16 komentar:

  1. untuk jumlah komposisi kendaknya di beri satuan.............cc/ml/grsm jadi terkesan tidak copy pasta .nuhun kang

    BalasHapus
  2. Kalau buat sampo mobil ice cream yang saljunya tebal apa foam boosternya dibanyakin pa? Bapa buka kursus buat sampo mobil-nya?
    -Irsan
    www.autodetailing.co.id

    BalasHapus
  3. Kalo memperoleh/membeli bahan2 nya d mana ya mas .. Maklum masi pemula

    BalasHapus
  4. Cara membuat sabun cuci mobilnya dmna tempat kursus nya ya mas, trimakasih mas

    BalasHapus
  5. Kalau boleh tau toko yg menjual bahan2 shampo dimana y? Trims

    BalasHapus
  6. Kursus saja sama aku sehari bisa...
    Biaya: 2.500.000.
    Khusus shampoo mobil snow wash + wax....

    BalasHapus
  7. Camperlan dan geleserin brp ml gan

    BalasHapus
  8. Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...Secukupnya...

    BalasHapus
  9. PokerStars Casino Resort & Spa Launches With Exclusive
    PokerStars has opened its new casino with exclusive games for 순천 출장마사지 US players, with 청주 출장마사지 new players 전주 출장마사지 being added 당진 출장샵 daily, daily, 논산 출장안마 and monthly.

    BalasHapus